Paket internet telkom speedy merupakan sebuah layanan koneksi internet yang ditawarkan oleh Telkom Indonesia. Speedy merupakan sebuah layanan broadband akses internet berkualitas yang dapat digunakan oleh perumahan maupun SME (Small Medium Enterprise). Koneksi internet ini menggunakan media kabel telepon sebagai jalurnya.

Paket internet telkom speedy

Ada tiga paket internet Telkom Speedy yaitu:

1. Speedy Reguler
Paket internet speedy reguler merupakan layanan internet broadband dengan kecepatan 384 kbps - 100 Mbps untuk pelanggan perumahan maupun perorangan. Paket ini cocok digunakan untuk keperluan browsing, chatting, download email, gamming dan lainnya.

2. Speedy Instan
Paket internet speedy instan adalah layanan internet broadband yang ditawarkan oleh Telkom Speedy sebagai layanan internet siap pakai untuk pelanggan (Pay as you use). Bagi para pelanggan yang belum berlangganan paket Speedy Reguler dapat menggunakan paket ini dengan cara membeli paket harian baik prepaid maupun postpaid.

3. Speedy Gold
Paket internet speedy gold merupakan layanan internet broadband berkecepatan 512 kbps - 100 Mbps yang cocok digunakan untuk keperluan bisnis seperti mail server kecil, warnet, web server pribadi, dan lainnya. Paket ini diperuntukkan untuk kalangan small medium enterprise.

Bagi anda yang ingin berlangganan paket internet speedy, silahkan pilih paket yang sesuai dengan kebutuhan internet anda baik untuk perumahan, personal, maupun kebutuhan bisnis. Pilihan paket ada yang berjenis time-based maupun unlimited dengan pilihan speed yang berbeda-beda.

Speedy Reguler menawarkan dua jenis pilihan paket yaitu Multispeed dan Non Multi-Speed dengan detail sebagai berikut.

1. Speedy MultiSpeed
PAKET REGISTRASI BIAYA BULANAN KUOTA
384 Kbps Rp. 75.000 Rp. 195.000 Unlimited, fair usage 3 GB
512 Kbps Rp. 295.000 Unlimited, fair usage 3 GB
1 Mbps Rp. 645.000 Unlimited
2 Mbps Rp. 995.000
3 Mbps Rp. 1.695.000

2. Speedy Non-MultiSpeed
PAKET REGISTRASI BIAYA BULANAN KUOTA
Time Based 1 Mbps Rp. 75.000 Rp. 200.000 50 Jam
Personal 1 Mbps Rp. 200.000 1 GB
Professional 1 Mbps Rp. 400.000 3 GB
Unlimited Office 1 Mbps Rp. 750.000 Unlimited
Unlimited Warnet Rp. 2.500.000

Sedangkan untuk kebutuhan bisnis, telkom speedy indonesia menawarkan paket Speedy Gold dengan detail seperti dibawah ini:

Paket Speedy Gold
JENIS PAKET BIAYA BULANAN
512 kbps Rp. 455.000
1 Mbps Rp. 695.000
2 Mbps Rp. 995.000
3 Mbps Rp. 1.895.000
5 Mbps Rp. 2.795.000
10 Mbps Rp. 5.495.000
20 Mbps Rp. 9.995.000
50 Mbps Rp. 16.950.000

Cara Daftar:
Silahkan datang langsung ke telkom terdekat dengan membawa fotocopy identitas diri.

Jika tarif diatas kurang cocok, anda bisa menggunakan modem dan kartu perdana lain untuk menikmati paket internet. Beberapa paket yang dapat anda pilih seperti:

Lihat Juga, Artikel ini:

0 comments: